my journey goes to Australia - Sydney and canbera


Part 1

29 desember 2011

pagi2 sekitar jam 4.30 waktu brisbane, kami sudah siap2 untuk berangkat secara konvoi 4 keluarga menuju sydey untuk merayakan tahuun baru.. saat saya keluar rumah saat itu langit sudah sangat terang, kalau dijakarta mungkin  sekitar jam 7 pagi.. di australi memang matahari itu lebih cepat muncul dan lebih lama tenggelam, sekitar pukul 4.30 pagi matahari sudah muncul, dan langit sudah terang, sedangkan matahari tenggelam sekitar jam 8 malam... walaupun begitu jam bekerja masih sama kok seperti di jakarta...

suasana Brisbane di waktu subuh...4.30 pagi
kami berangkat dari rumah amangboru Tobing sekitar pukul 6 pagi, dalam perjalanan menuju sydney banyak tempat2 yang indah untuk kami singgahi.. karena perjalanan dari brisbane ke sydney cukup jauh sekitar 11 jam-an maka kami menikmati perjalanan kami dengan mengunjungi daerah2 yang akan kami lewati, tempat pertama yang kami singgahi adalah byron bay... kami mengunjungi light House atau menara mercusuar sehingga bisa melihat pantai yang sangat indah... dari brisbane menuju byron bay hanya memerlukan waktu 2 jam saja... di sana rencananya kami ingin sarapan pagi dengan bekal yang sudah kami bawa tetapi karena kami keasikkan berfoto2 sehingga tidak terasa hari sudah siang dan kami harus melanjutkan perjalanan kami, sarapan pagi pun berakhir di mobil masing2 hehe..









kami melanjutkan perjalanan kami dan sampai ke coff harbour sekitar 3 jam dari byron beach, kami mampir untuk makan siang di salah satu resto Big banana, ressto yang makanannya hanya menjual makanan yang terbuat dari pisang..

wanita super yg mampu mengangat pisang besar ini hehe

banana splitnya yummy

kami melanjutkan perjalanan kami menuju tempat penginapan di port macquaire jaraknya kurang lebih sekitar 2 jam dari Big banana coff harbour.. kami menginap di sana bbersama rombongan konvoi, penginapan kami dekat dengan pantai, awalnya saat malam2 kami mau melihat2 pantai terdekat tetapi karena angin yang sangat kencang dan udara yang dingin jadi kami memutuskan untuk pindah ke pantai lainnya duduk2 dan mengobrol santai ..




30 januari 2011
pagi2 kami berangkat kembali menuju sydney.. sebelumnya kami menikmati keindahan light house yang ada di port macquaire.. dan ternnyata indah sekali ada batu2 besar dan warna lautnya yang jernih dan biru menyatu denggan langit terlihat indah banget... sangat terkagum-kagum akan keindahan ciptaan Tuhan... luar biasa dan bersyukur bisa menikmati pemandangan indah ini...Thx God





setelah puas menikmati keindahan light house di port macquaire kami melanjutkan perjalanan dan kemudian kami singgah di mount Brother... ternyata saat kami di puncak gunung kami bisa melihat pemandangan kota  dan juga lautnya... terlihat sangat indah banget... dengan udara yang sangat sejuk... kami memutuskan untuk makan siang di sana dengan bekal yang sudah kami bawa dari brisbane... saat akan ke toilet saya sedikit terkejut karena ada toilet khusus disable berkursi roda... wowo bahkan sampai pegunungan pun pemerintah di australia begitu perduli terhadap masyarakatnya terutama yang disable... agak sedikit sedih jika mengingat negara tercinta... yang kurang banget kepeduliannya sama masyarakatnya apalagi yang disable.. dengan banyak mengunjungi negara2 lain saya bersyukur bisa belajar tentang banayak hal yang membuka mata saya... 



setelah puas berjalan dan menikmati pemandangan kami kembali melanjutkan perjalanan kami menuju sydney.. dalam perjalanan saya melihat rambu2 lalu lintas yang sangat jelas sekali setiap beberatus meter selalu ada info bahwa banyak koala atau kanguru yang suka menyebrang jalan tiba2 sehingga kami harus berhati22, dan setiap beberapa ratus meter kecepatan harus di turunkan sampai 60 km/ jam dan kadang juga harus dipercepat sampai 110 km/ jam dan di beberapaa km ada cctv yang akan memfoto setiap kendaraan yang melaju dengan kencang atau tidak sesuai dengan perintah yang ada... setiap kendaraan yang melanggar akan dikirmkan buti pelanggaran dan tagihan kelalaian yang jumlahnya cukup besar ratusan dollar, jika berturut2 melakukan kesalahan maka sim nya akan di cabut... takjub dengan peraturan yang ketat dan juga ketaatan dari setiap kendaraan yang pastinya sistem seperti ini menguntungkan banyak pihak dari negara, maupun rakyatnyaa dan kecelakaan pun bisa terhindari..

kami sampai di sydney cukup malam jam sekitar jam 11, kami menginap di novotel hotel .. ketika kami memasuki rungannya... wow... besaarrr sekali , ada 3 sofa besar di dalam kamar dengan bed yang big size sangat nyaman... love it..malam itu yang jelas kami tidur dengan sangat nyenyak...